Disdag Padang Kerjasama dengan Pusat Pelatihan SDM Ekspor, Gelar Pelatihan Ekspor Produk Kepada UKM - Laksus News | Portal Berita

Breaking

"DENGAN SEMANGAT HARI BURUH SEDUNIA, KITA MAKMURKAN SWASEMBADA PANGAN BURUH NASIONAL"
SELAMAT HARI PENDIDIKAN NASIONAL"

Senin, 08 Juli 2024

Disdag Padang Kerjasama dengan Pusat Pelatihan SDM Ekspor, Gelar Pelatihan Ekspor Produk Kepada UKM



PADANG (LN)---Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Padang secara berkesinambungan melakukan pembinaan kepada Usaha Kecil Menengah (UKM) 


Dengan memberikan pembekalan kepada pelaku UKM, di antaranya menyelenggarakan pelatihan untuk peningkatan SDM, memberikan modal usaha dan peralatan kerja. 


Dan kali ini, Disdag Padang bekerjasama dengan Pusat Pelatihan Sumber Daya Manusia Ekspor dan Jasa Perdagangan Kementerian Perdagangan Republik Indonesia telah memprioritaskan Kota Padang untuk melaksanakan pelatihan ekspor pada Tahun 2024.


Kota Padang sebagai pusat perdagangan, ekonomi kreatif dan Pendidikan hal ini didukung oleh akses jalur perdagangan yang strategis baik dari darat, laut maupun udara serta didukung dengan keberadaan Pusat Pendidikan baik negeri atau swasta yang menopang pertumbuhan ekonomi di Kota Padang. 


Hal itu disampaikan, Pj. Wali kota Padang melalui Asisten III Kota Padang, Corry Saidan pada acara pembukaan pelatihan bertema "Bagaimana Memulai Ekspor", Senin (8/7) di Padang. 


Disebutkannya, Promosi merupakan kegiatan untuk memberitahukan atau menawarkan produk atau jasa dengan tujuan menarik calon konsumen untuk membeli atau mengkonsumsinya. 


Kota Padang merupakan kota yang memiliki produk Usaha Kecil Menengah (UKM) yang unggul, baik produk makanan dan minuman, kerajinan tangan maupun pakaian, ucap Corry. 


Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan kota Padang, Syahendri Barkah menambahkan, "UKM kota Padang memiliki produk unggulan yang dapat bersaing di pasar nasional/internasional". 


Akan tetapi, produk UKM itu masih belum dikenal di pasar nasional/international, sehingga perlu adanya strategi pemasaran yang tepat. 


Melalui pelatihan ini, diharapkan UKM Kota Padang bisa maju dan berkembang sehingga mampu bersaing di pasar nasional/international, harapnya. 


#LN



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"Streaming Laksusnews"